Description
Didalam buku ini berbagai tinjauan dan aplikasi yang diuraikan secara bertahap di dalamnya dapat menjadikan keprofesionalan dalam mengajar semakin dekat untuk diraih. Salah satu topik yang dibahas dengan tuntas adalah tinjauan teologis mengapa seorang harus mengajar dan apa yang seharusnya diperhatikan oleh guru atau pengajar untuk meningkatkan kualitas dan kopentensinya. Tidak hanya itu, kompetensi kepribadian dan sosial serta kompetensi profesional dan pedagogis juga menjadi fokus perhatian. Bahkan, secara praktis diungkapkan juga bagaimana guru atau pengajar mengenali peserta didiknya, menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, menegakkan disiplin, memotivasi peserta didik supaya giat meningkatkan keberhasilannya, serta melaksanakan prinsip evaluasi pendidikan dan pembelajaran.
Dengan demikian, tinjauan yang konprehensif dalam buku ini yang berfokus pada teladan Yesus Kristus, Sang Guru Agung, bila diaplikasika, menjadikan keprofesionalan dalam mengajar itu semakin nyata.
Reviews
There are no reviews yet.